KPU Lampung Menggelar Pengundian Dan Penetapan Nomor Urut Paslon Cagub dan Wagub Sekaligus Deklarasi Kampanye Damai
TRANSSEWU.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung menggelar agenda pengundian dan penetapan nomor urut Paslon Cagub dan Wagub sekaligus Deklarasi Kampanye Damai yang dilakukan di Ballroom Novotel Bandar Lampung, Senin (23/9/2024).
Dalam pengundian tersebut pasangan Arinal Djunaidi dan Sutono mendapatkan nomor urut 1 dan untuk pasangan Mirza-Jihan mendapatkan nomor urut 2.
Pasangan Calon yakni Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela dengan didampingi ketua-ketua partai pengusung.
Serta pasangan Arinal Djunaidi dan Sutono didampingi oleh Ketua DPD PDIP Lampung serta jajarannya.
Acara dilanjutkan Deklarasi Kampanye Damai oleh Pasangan Calon Gubernur Dan Wakil Gubernur Lampung.
Pada Pilkada 2024 yang akan digelar 27 November mendatang ini, Arinal-Sutono diusung oleh PDIP, Gelora, Perindo, Garuda, Partai Bulan Bintang dan Partai Hanura
Dan untuk pasangan Mirza-Jihan diusung oleh 9 Partai Politik yaitu Gerindra, PKB, NasDem, PKS, PAN, Golkar, Demokrat, PSI, dan Buruh.
Editor. : IFFAH.Y
TRANSSEWU.COM