Institut Bakti Nusantara Lampung Memberi Edukasi Bagi Women Migran Di Kuala Lumpur

TRANSSEWU.COM – Institut Bakti Nusantara (IBN) Lampung memberi Edukasi bagi Women Migran di Kuala Lumpur Malaysia, kegiatan ini merupakan pengabdian masyarakat internasional bersama Forum Komunikasi Muslimah Indonesia di Malaysia (FOKMA) yang dilaksanakan di Hall PUTRA Condominium Kuala Lumpur (11/09/2024).

Tema yang diusung pada Kegiatan pengabdian, yaitu, Empowerment Indonesia Woman Migrant dengan memberikan edukasi Kewirausahaan (Entrepreneurship) dan pengelolaan Keuangan diberikan oleh beberapa narasumber dari tim pengabdian yang merupakan kolaborasi dari Perguruan Tinggi Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya dan Institut Bakti Nusantara (IBN) Lampung bersama FOKMA Kuala Lumpur.

Terlihat para peserta merespon positif dan antusiasme yang tinggi dalam mengikuti kegiatan tersebut. Dua materi utama yang disajikan, yaitu Financial Management and Entrepreneurship for Woman Migrant. Kedua materi tersebut disampaikan narasumber dari kolaborasi dua Perguruan Tinggi yaitu Dr. Faurani I Santi Singagerda (IIB) Darmajaya), Dra. Linda Septarina, MM (IIB Darmajaya), Citrawati Jatiningrum, PhD (IBN) dan Zuriana, M.M (IIB Darmajaya).

Kolaborasi antar perguruan tinggi ini didukung penuh oleh Rektor kedua Perguruan Tinggi yaitu Rektor IIB Darmajaya R. Z Abdul Aziz, M.T., PhD dan Rektor IBN Dr. Fauzi, M.Kom, M.E, MPd.

Kegiatan kolaborasi ini mampu meningkatkan kegiatan Internasional yang dilaksanakan oleh kedua perguruan tinggi yaitu sebagai salah satu poin penting dalam meningkatkan Akreditasi PT. TIM Pengabdian Internasional ini juga melibatkan mahasiswa dan beberapa Dosen dari kedua perguruan tinggi tersebut.

Kegiatan yang dimotivasi dari keinginan para istri pekerja Migrant profesional untuk memperoleh pengetahuan berkaitan dengan kewirausahaan dan pengelolan keuangan. Pengetahuan dan keterampilan dalam kewirausahaan bagi mereka diperlukan sebagai pengisi waktu luang selain mengerjakan tugas domestik rumah tangga dan juga mampu memberikan tambahan penghasilan.

Selain itu pengelolan keuangan juga merupakan hal penting dalam mengelola keuangan dari pendapatan suami yang jumlahnya relative diatas standar penghasilan di Indonesia, sehingga dapat dikelola secara efektif dan efesien.

Info Berita : korankabarnusantara.co.id

 

About The Author