1050 Peserta Burung Berkicau Sukseskan Acara Pameran dan Kontes Burung Berkicau Bhayangkara Siger 1 Cup 2024 Featuring KBPP Polri
TRANSSEWU.COM – Pameran Burung Dan Kontes Burung Berkicau Bhayangkara Siger 1 Cup Pada Hari Minggu, 07 Juli 2024 yang diadakan di Mapolda Lampung berlangsung meriah dan sukses diikuti oleh 1050 peserta burung berkicau dari beberapa daerah dan bahkan ada peserta yang dari Aceh ikut serta dalam perlombaan yang memperebutkan Piala Bhayangkara Siger 1 CUP tersebut.
Acara ini diselenggarakan oleh Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Polri bekerjasama dengan RGN Lampung Dan disupport oleh Kapolda Lampung serta tim juri dari RGN dan VIKING ARENA yang sudah sangat berpengalaman dalam hal penjurian kontes burung berkicau.
Acara Utama ini dibuka oleh Kepala Dinas Kehutanan Propinsi Lampung Bapak Ruchiansyah Mewakili Pj.Gubernur Lampung Dan Irwasda Polda Lampung Kombes Yudi Hermawan mewakili Kapolda Lampung serta dihadiri oleh Pasi Intel Korem Kolonel Agung, Dirintel Polda Kombes Nowo, Dirbinmas Polda Lampung Kombes Anang serta, ormas Senkom, KNPI Propinsi Lampung dan Pengurus Resor KBPP Polri Se – Lampung.
Ketua PD KBPP Polri Lampung Fauzi dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak yang telah membantu acara Pameran Dan Kontes Burung Berkicau Bhayangkara Siger 1 Cup Terutama kepada Bapak Kapolda Lampung beserta Jajaran PJU Polda lampung sehingga acara dapat terlaksana dan sukses sehingga banyak peserta burung berkicau yang mengikuti acara ini.
Ketua Pelaksana Reza.P.Sakti menambahkan Acara Pameran Dan Kontes Burung Berkicau Bhayangkara Siger 1 Cup adalah kegiatan untuk memeriahkan HUT Bhayangkara selain itu juga untuk melestarikan satwa burung. Dan alhamdulilah Acara ini dihadiri oleh banyaknya pengunjung Pameran Dan Kontes Burung Berkicau Bhayangkara Siger 1 CUP Featuring KBPP Polri Sukses Diikuti 1050 Peserta peserta dari pekicau burung menambah acara ini semakin meriah dan sukses. Tutup Reza
Editor : Bambang.S.P